Selasa, 01 Desember 2009

Pertandingan Basket Persahabatan

Tanggal 30 Nopember 2009 diadakan pertandingan basket persahabatan antara SDK Santa Maria Kediri melawan SDK Santa Maria Pare. Pertandingan ini diadakan di lapangan basket SDK Santa Maria. Dan yang membanggakan adalah team dari SDK Santa Maria menang dengan skor 28-8...Proficiat deh

Pembelajaran Ke Bank Permata

Sudah 2 tahun ini Bank Permata bekerja sama dengan pihak sekolah untuk memperkenalkan tentang menabung. Di sana juga diperkenalkan tentang cara membuka tabungan baru. Juga beberapa fasilitas yang ada di Bank Permata. Antara lain, mengambil uang di mesin ATM tanpa menggunkaan kartu ATM.
Anak-anak juga menjawab pertanyaan interaktif dari piahk Bank Permata. Mereka cukup senang dengan kegiatan ini, karena bisa menambah pegetahuan tentang menabung. Kegiatan ini diadakan pada tanggal 20 Nopember 2009

Hari Guru

Tanggal 25 Nopember diperingati sebagai hari guru nasional. SDK Santa Mariam Kediri juga mengadakan Upacara untuk memperingati hari tersebut. Upacara ini cukup unik yaitu semua petugas upacara dilakukan oleh para guru.
Setelah upacara diadakan berbagai macam lomba yang pesertanya adalah semua komponen sekolah. Lomba-lombanya yaitu lomba bakiak beregu, lomba memasukkan pebsil ke dalam botol, juga lomba ratu dan raja.

Widya Wisata Kelas V

Pembelajaran tidak hanya dilakukan di dalam kelas saja. Sekali waktu perlu diadakan pembelajaran di luar kelas agar anak-anak tidak merasakan bosan dalam belajar.
Maka pada tanggal 14 Nopember 2009 SDK Santa Maria Kediri mengadakan kegiaran pembelajaran di luar kelas. Pembelajaran ini diadakan di Malang. Pembelajaran ini diikuti oleh semua anak kelas V. Pembelajaran dimulai dari Museum Zoologi, Candi Badut, dan terakhir di Museum Brawijaya.
Anak-anak mempelajari semua hal tentang gigi hewan di museum zoologi. Mereka diajar singkat tentang jumlah gigi hewan herbivora, karnivora dan omnivora.
Museum Zoologi ini dikelola oleh Frater Bunda Hati Kudus, dan museum ini merupakan museum yang terlengkap di dunia koleksi hewan mollusca, kita patut berbangga akan hal itu.
Setelah itu anak-anak diajak untuk melihat sejenak sejarah bangsa yaitu di candi badut. Di sana mereka diberi penjelasan singkat tentang asal usul candi tersebut.
Yang terakhir mereka diajak untuk melihat langsung barang-barang sejarah perjuangan bangas dalam merebut kemerdekaan. Mereka diajak ke Museum Brawijaya. Museum ini mempunyai berbagai macam koleksi senjata, bendera, kereta api, mobil, juga foto-foto masa perjuangan dulu.